Kata appraisal dalam bahasa Inggris berarti penilaian. Jadi, tujuan research appraisal adalah memberikan penilaian terhadap penelitian yang dilaporkan oleh seseorang. Penulis secara kritis mengkaji berbagai aspek dari suatu penelitian, mulai dari latar belakang, tujuan, cakupan penelitian, kemaknawian (signifikansi) penelitian, kajian pustaka, metode penelitian, pembahasan data, sampai dengan simpulan. Disamping memberikan penilaian penulis pun wajib menyampaikan saran perbaikan.
Seperti dalam reviu buku, penulis melihat kekuatan serta kelemahan setiap aspek penelitian yang dilaporkan dengan mengacu pada apa yang dikatakan dalam laporan penelitian dan sumber ilmiah lain. Penulis memaparkan apa yang sudah bagus dan apa yang sebaiknya dibahas.
Research Appraisal biasanya terdiri atas beberapa bagian, yaitu:
- Bagian pertama berupa pendahuluan yang berisi uraian mengenai judul artikel/penelitian, penulis dan penerbitan laporan penelitian.
- Bagian edua berupa uraian mengenai setiap aspek dari laporan penelitian yang dinilai. Dalam bagian ini penulis memaparkan setiap aspek dari laporan penelitian dengan melihat sisi kelebihan serta aspek yang sebaiknya dibahas dalam penelitian dengan mengacu pada sumber ilmiah lain.
- Bagian ketiga merupakan simpulan yang menguraikan evaluasi ringkas dari konstribusi penelitian secara keseluruhan terhadap perkembangan topik yang dibahas, terhadap pemahaman penilaian penelitian dan perkembangan keilmuwan.
Sumber bacaan:
Pedoman Penulisan Karya Ilmiah UPI 2013
fadillah buldan
0 Tanggapan untuk "Menulis Research Appraisal"
Post a Comment